Sydney, 22 April 2025 – ITPC Sydney bekerja sama dengan Direktorat Pengembangan Ekspor Produk Primer (PEPP), Direktorat Jenderal Pengembangan Ekspor Nasional (DJPEN) Kementerian Perdagangan menyelenggarakan kegiatan Business Matching antara enam perusahaan UKM Nasional dengan buyer Australia, Oishi Trading Pty Ltd.
Kegiatan yang dilaksanakan secara daring ini menjadi wadah bagi para pelaku usaha untuk memperkenalkan produk unggulannya secara langsung kepada buyer-buyer Australia. Keenam perusahaan memaparkan spesifikasi produk, keunggulan, hingga kesiapan kapasitas produksi mereka. Di sisi lain, perusahaan importir memberikan respon langsung dan menyampaikan sejumlah pertanyaan mendalam terkait kuantitas, proses produksi, masa kedaluwarsa produk, hingga potensi kolaborasi jangka panjang.

ITPC Sydney berperan sebagai fasilitator komunikasi antara buyer/importir dan pelaku usaha, sementara DJPEN dan Ditjen PEPP turut hadir dan memantau proses penjajakan ini. Diharapkan proses ini dapat berlanjut ke tahap negosiasi teknis dan akhirnya tercapai kesepakatan kerja sama ekspor yang konkret.
Kegiatan ini merupakan langkah nyata dalam membuka akses pasar bagi UMKM Indonesia ke Australia dan memperkuat sinergi antara pemerintah dan pelaku usaha dalam perdagangan.
